Setelah Sonata dan Wiwik Sagita, Siapa Berikutnya?

wiwik sagita, foto wiwik sagita, wallpaper wiwik sagita, om sonata
Riuh gegap gempita dunia hiburan tanah air sudah lama terisi oleh jutaan karya anak bangsa yang memang patut untuk diapresiasi.

Karya musikal maupun prestasi lain yang memang perlu disanjung sudah tidak perlu diragukan lagi. Dunia hiburan tak lepas dari peran aktif para musisi yang kemudian dilanjutkan dengan tren positif karya-karya terbaik lainnya yang terus bermunculan seiring berjalannya waktu.

Musik Dangdut sebagai satu dari sekian banyak karya asli anak negeri sudah menjadi bagian vital yang berpengaruh di masyarakat. Tak jarang hal-hal penting yang melibatkannya selalu terkesan sukses dan meriah. Ini adalah bukti kalau Dangdut lambat laun menjadi hiburan favorit bagi setiap orang.

Berkaca dari keadaan beberapa tahun silam, dimana Dangdut belum begitu booming seperti sekarang ini. Semua hiburan yang ada dilayar kaca maupun kegiatan pentas dengan format off air masih di dominasi musik luar (western) maupun band-band indie yang dengan laris manisnya di gemari masyarakat.

Kondisi berbeda tatkala Dangdut telah bertransformasi dan akhirnya masuk di era generasi MTV. Era modern yang segalanya sudah tersentuh suasana glamour. Dangdut berkembang ke segala arah mulai dari jenis musik hingga varian baru.

Itu hanyalah sekedar pengantar yang sengaja penulis selipkan sebelum kita lebih jauh berbicara seputar menariknya perkembangan Dangdut secara spesifik dari area lokal Jawa Timur. Dari sekian banyak daerah lain di Indonesia, mungkin hanya kawasan Pulau Jawa yang menjadi pusat perkembangan jenis musik asli tanah Melayu ini. Terdiri dari Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, nuansa melayu memang lekat hubungannya karena kesenian memang bagian dari perkembangan adat istiadatnya. Jadi tak usah heran kalau Dangdut dapat dengan mudahnya berbaur dengan telinga orang Jawa.

Secara khusus tanpa ada perbandingan dengan tujuan mendeskritkan golongan tertentu, penulis sampaikan bahwa artikel ini sengaja dipublikasikan hanya sebagai bahan acuan informasi yang bersifat netral.

Dangdut Koplo yang identik dengan musik yang lahir dan besar di Jawa Timur memang membawa angin segar bagi pelaku indutrinya karena perlahan tapi pasti dunia luar akan memandang bahwa sumber menarik dari musik ini adalah daerah tersebut.

Setelah dikejutkan oleh OM Sonata, yang merupakan grup orkes melayu asal Jombang, kembali artis lokal Wiwik Sagita menjadi sorotan kamera yang sengaja diundang untuk bernyanyi di salah satu stasiun televisi swasta terkemuka.

Ini adalah kedua kalinya artis dan musisi Jatim mendapat undangan secara khusus untuk kemudian memberi penjelasan mengenai genre musik yang tengah digandrungi banyak orang ini. Jadi BUKAN sekedar jadi pengisi acara, tapi semua yang bersangkutan dapat dengan leluasa mempromosikan musik yang membesarkan nama mereka ini. Berbeda dengan kondisi saat artis lokal dari daerah lain yang mendapat kesempatan serupa.

Tapi apapun bentuk dan wujud usaha yang diberikan, tentu saja harapan agar Dangdut Koplo dapat semakin melambung popularitasnya sudah lebih dari cukup untuk dibanggakan. Sekarang justru yang menjadi pertanyaan, siapakah generasi atau setidaknya dalam waktu dekat yang akan kembali mendapat undangan untuk tampil di layar kaca yang berbasis besar skala nasional sejenis Trans TV? Patut kita tunggu. Semoga bukan HANYA Jatim, tapi artis lokal dari daerah lain pun segera mengikuti jejak mereka.

#Salut

sumber : http://www.istanadangdut.com

0 Response to "Setelah Sonata dan Wiwik Sagita, Siapa Berikutnya?"

Post a Comment