BONEK bukan BONUK Persikubar

bonek bukan bonuk persikubar

Bonek alias Bondho Nekat,semua orang pasti mengartikan bahwa bonek, bondo awak thok,gak bondo duit,bikin rusuh...
Bonek juga manusia yg tak luput dari kesalahan krn bonek belum menemukan jati diri Bonek sebenarnya..

Sejak berdiri IPL,yg di motori Persebaya Surabaya dan di dukung Bonek seluruh Indonesia,Bonek mulai mendapatkan pencerahan di mana satu keluarga Bonek bukan hanya suporter viking saja..tapi Seluruh suporter IPL adalah Keluarga Besar Bonek..

Lambat laun jati diri Bonek mulai terbentuk..kreatif dan koreo yg di tampilkan Bonek mulai meningkat tanpa adanya lagu anti rasis,alias anti suporter lain...

Jiwa jiwa Bonek di dalam lapangan maupun di luar juga terbentuk,tidak ada rusuh kecuali di rusuhi oleh suporter lain..

Semakin matangnya Bonek sejak Persebaya surabaya di dzolimi PSSI dan terbentuklah 2 Persebaya Surabaya..
Persebaya Surabaya yg di motori PSSI yg nahkodai Wisnu Wardana,Bonek menyebutnya Persebaya Surabaya DU ato Persikubar ato Persebaya Surabaya 2010,krn di bentuk di th 2010 dan reinkarnasi dari Persikubar...
2 klub secara otomatis 2 suporter...
Bonek pun terbagi 2..
2 sahabatpun terpecah belah...
Yang Satu berlatar belakang aktivis mendukung Persebaya Surabaya IPL ato yg di kenal Persebaya Surabaya. 1927 krn lahir th 1927.
Yang Satu berlatar belakang YSS (Yayasan Suporter Surabaya) yayasan suporter tertua di Surabaya mendukung Persebaya Surabaya 2010 ato di kenal Persebaya Surabaya DU...

Masuknya jiwa aktivis di dalam tubuh Bonek,membuat Bonek Semakin Dewasa terbukti Demo pendzoliman PSSI yg di lakukan di Kota Surabaya berlangsung aman,terkendali,penampilan demo pun sangat kreatif mulai dari theater di taman bungkul,hingga penyalaan lilin 1927 di Tugu Pahlawan....

Banyak orang awam pun Kaget melihat Perubahan Bonek..
Bonek saat ini bukan Bondho awak thok...
Bonek saat ini Bondho duit Nekat,Bondho Otak Nekat..dan semakin dewasa krn Perubahan dirinya sendiri yg tertekan oleh lingkungan sekitarnya..

Bonek mengerti Sejarah
klubnya,ini yg membedakan dgn suporter lain yg nasibnya seperti Bonek,...
Loyalitas tanpa Batas yg di lakukan Bonek utk klub tercinta Persebaya Surabaya 1927 semakin kuat..

Doa bersama yg di lakukan Bonek
di lapangan karang gayam membuktikan Bahwa Bonek bukanlah bonek yg dulu..
Beragamnya Bonek yg datang dan berlatar belakang yg berbeda beda..mulai yg sipit,hingga yg bermata lebar,mulai yg belum keluarga hingga yg sudah berkeluarga,semua bersatu padu...

Sejarah Persebaya Surabaya yg membuat para Bonek berkumpul kembali di Kota Surabaya,Kota pahlawan dan Kota paling damai se Indonesia..
Apabila Sejarah klub di hilangkan di kota pahlawan ini dan membangkitkan rasa herois di tubuh Bonek...
Surabaya Bergetarrr..
Bonek diam menakutkan,sekali bergerak mematikan...hanya Bonek yg bisa merasakan dan menjawabnya... Banyak sekali isu isu provokasi yg di lantangkan oknum hanya untuk memperkeruh Bonek mulai dari isu ndas mangap hingga warna kebesaran hijau...
Iman Bonek terhadap klub tercinta tetap tak tergoyahkan...hingga pada akhirnya mulailah dgn juara Persebaya Surabaya DU dan launcing tim Persebaya Surabaya DU yg mendatangkan band Slank dan melakukan pertandingan persahabatan dgn Persib..
Semua sudah tahu bahwa slankers sebutan pecinta slank terdiri dari banyak kalangan,bukan hanya suporter Bonek saja,tapi suporter lainnya pun slankers,kalangan selain suporter juga slankers..tujuannya hanya mensaingi massa Bonek yg loyalitas terhadap Persebaya Surabaya 1927 dan mempergoyah iman Bonek..

Bonek memang di jadikan rebutan oleh oknum oknum menjelang pemilu..
Bonek pun sadar akan hal itu...
Sebagai Bonek Sejati,yg menjunjung tinggi Sejarah,Persebaya Surabaya 1927 harga mati..jangankan materi,nyawapun di berikan hanya utk Sejarah dan suatu kebanggaan Besar..

Persebaya Surabaya 1927 bukanlah Agama,dan bukanlah Parpol..tapi Persebaya Surabaya 1927 adalah Harga diri Pemuda Surabaya...Harga diri Bonek...

Sejarah Bangsa Indonesia juga menulis bahwa Kemerdekan bangsa ini tidak luput dari Perjuangan Bonek utk mengalahkan Sekutu di kota Surabaya...ironis sekali Perjuangan Bonek bisa tercoreng hanya sebuah band Slank dan pertandingan persahabatan dgn Persib....
Jawaban hanya pada diri Bonek itu sendiri...

Bonek banyak berharap dari hasil keputusan CAS,tapi apa arti sebuah kemenangan bila PSSI tetap mentidurkan Persebaya Surabaya 1927..
Apakah Bonek diam..
Bonek tetap berjuang untuk Bangkit..
Tidak akan ada yang bisa menggantikan Persebaya Surabaya 1927,walaupun banyak klub bermunculan dengan nama yang sama...

Apakah pantas klub pengganti Persebaya Surabaya 1927 dengan nama Persebaya..entah itu Persebaya Crounus,Persebaya Surabaya DU atau lainnya..hanya Bonek yg bisa merasakan dan menjawabnya...
Persebaya hanya di miliki Persebaya Surabaya 1927.
Persebaya Surabaya 1927 adalah nama Sakral,nama ini hanya di miliki oleh 30 klub internal,bukanlah perseorangan...

Sejarah Sepak Bola di Indonesia telah mencatat bahwa Persebaya Surabaya 1927 hanya memiliki suporter yg bernama BONEK..
Bonek tak akan mati...
Bonek akan tertidur apabila klub kesayangannya benar benar tertidur..
Apakah Bonek siap tertidur bersama klub kesayangannya Persebaya Surabaya 1927...
Hanya Bonek Sejati yg bisa melakukannya...

Jiwa Bonek tetaplah hidup abadi di dalam seluruh suporter Persebaya Surabaya 1927.
Bonek Sejati sangat yakin bahwa Persebaya Surabaya 1927 akan Bangkit kembali...
Biarlah waktu yg akan menjawab..
Salam Satoe Nyali Wani...

1 Response to "BONEK bukan BONUK Persikubar"

  1. Thanks sob atas informasi nya bermanfaat sekali sukses selalu :D

    ReplyDelete